Selasa, 02 Agustus 2011

RECSA : PMR Wiranya SMANSA

RECSA adalah kependekan dari Red Cross of SMANSA. Ada yang penasaran? Ya, RECSA adalah PMR wira dari SMA N 1 Klaten. RECSA baru berdiri 3 tahun silam. Meskipun terbilang muda, tetapi organisasi ini telah melakukan banyak kegiatan, mulai dari latihan rutin hingga kegiatan diklat PMR.
Latihan rutin diadakan setiap hari kamis di SMA N 1 Klaten mulai pukul 14.30 sampai pukul 16.00. Dalam latihan itu disampaikan materi tentang kepalangmerahan, seperti PK, PP, dan PRS. Selain itu, juga disertai dengan game-game seru buatan anak-anak RECSA sendiri, sehingga kegiatan latihan tidak terkesan membosankan.
Selain latihan rutin, ada juga kegiatan bakti sosial dan diklat PMR wira. Kegiatan diklat biasanya dilaksanakan ketika semua materi sudah selesai diberikan. Tujuan dari kegiatan diklat yaitu untuk me-refresh kembali materi yang telah disampaikan, sekaligus untuk menguji seberapa jauh kemampuan serta wawasan yang dimiliki oleh anggota RECSA.
Kami pun mengikuti beberapa lomba kepalangmerahan yang diadakan instansi – instansi dan sekolah – sekolah di Klaten. Kami berusaha semaksimal mungkin dengan menerapkan semua ilmu kepalangmerahan yang kami dapat dari latihan rutin dan diklat.
Kegiatan bakti sosial dilaksanakan untuk membantu masyarakat, baik di lingkungan SMA N 1 Klaten, maupun di lingkungan luar SMA N 1 Klaten karena pada dasarnya RECSA didirikan dengan tujuan menolong sesama. Bantuan kami tidak hanya terbatas material dan obat – obatan saja, namun kami juga mampu menyalurkan jasa kami untuk membantu teman kami yang sedang tertimpa musibah, contohnya ketika erupsi gunung Merapi akhir tahun lalu, kami mendatangi dapur umum dan barak pengungsian korban untuk membantu semampu kami.
Meskipun RECSA baru seumur jagung, tetapi semangat para anggota RECSA dalam mengabdi kepada masyarakat sudah bisa dibilang cukup baik. Dan kami berharap dengan adanya RECSA, kami mampu merangkul pemuda – pemudi untuk tetap peduli dan berbakti kepada masyarakat, bangsa dan Negara.

1 komentar: